Skor kredit atau pinjaman sering dijadikan syarat penting oleh bank dan perusahaan pembiayaan dalam proses pengajuan pinjaman. Skor tersebut berasal dari riwayat pinjaman di dalam sistem pengecekan yang disebut BI Checking, yang sekarang digantikan dengan SLIK (Sistem Layanan Informasi Keuangan).
Peminjam atau debitur dengan catatan kredit baik akan mudah sekali mendapatkan persetujuan kredit baru. Masalahnya, pengecekan itu menyulitkan debitur yang memiliki catatan kredit kurang baik dan membutuhkan dana tunai untuk keperluan mendadak. Lalu, apa ada cara cepat pinjam uang atau pemberi pinjaman non BI Checking? Ada! Saat ini sejumlah tempat menawarkan fasilitas pinjaman bagi Anda yang butuh uang cepat tanpa syarat BI Checking.
Pinjaman Uang Tanpa BI Checking
Pengajuan pinjaman uang tanpa BI Checking tidak otomatis disetujui oleh penyedia pinjaman. Pemohon pinjaman biasanya juga tetap melewati prosedur seperti verifikasi data, survei, dan penilaian kemampuan membayar cicilan. Salah satu kesalahan utama yang dilakukan pemohon adalah tidak jujur saat mengisi data dan memberi informasi yang diminta, sehingga pengajuannya tidak diacc.
Berikut rekomendasi yang bisa diberikan kepada Anda yang mencari cara pinjam uang cepat dengan pengajuan kredit tanpa BI Checking:
- Ajukan kredit dengan nilai lebih kecil karena lebih mungkin untuk diacc. Setelah berhasil baru mengajukan kredit lagi di tempat yang sama atau di tempat lain.
- Pemberi pinjaman non bank dengan skema peer to peer atau P2P Lending umumnya lebih ringan persyaratannya daripada bank. Beberapa di antaranya menawarkan pinjaman uang online cepat tanpa jaminan & tanpa BI Checking.
- Gunakan jasa perusahaan teknologi finansial atau FinTech yang menyediakan produk Kredit Tanpa Agunan (KTA) tanpa BI Checking dan kartu kredit.
- Gadaikan BPKB, emas, permata atau barang berharga mahal untuk segera mendapatkan uang tunai.
- Yang paling tidak direkomendasikan yaitu mengambil pinjaman pribadi (personal loan) tanpa BI Checking dari rentenir online. Usahakan jangan sampai memakai jasanya karena tidak tepercaya dan tidak diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Tempat KTA Tanpa BI Checking
Mencari fasilitas pinjaman bank tanpa BI Checking cukup sulit, meski ada yang menjanjikannya. Yang umum tersedia adalah pinjaman KTA tanpa BI Checking yang ditawarkan oleh sejumlah lembaga keuangan. Sebagian besar menawarkannya dalam bentuk pinjaman dana tunai cepat tanpa jaminan, dan tidak secara eksplisit menyebutkan “tanpa BI Checking”. Di bawah ini dicantumkan beberapa kemungkinan tempat KTA tanpa BI Checking:
- Tunaiku. Amar Bank melalui produknya ini menjanjikan pinjaman tanpa agunan & tanpa BI Checking, bahkan tanpa kepemilikan kartu kredit.
- DBS. Tidak jelas apakah benar bank ini tidak melakukan BI Checking. Namun, DBS menggandeng Telkomsel demi menawarkan pinjaman tanpa syarat kartu kredit kepada penggunanya, dan salah satu produk DBS tidak mensyaratkan slip gaji.
- Tunaikita. FinTech ini menjanjikan pencairan dalam hitungan jam sebab sistemnya melakukan evaluasi kelayakan kredit menggunakan “jejak digital” Anda.
- Cashwagon. Meski menawarkan pencairan cepat & tanpa biaya untuk pinjaman pertama, tidak ada kepastian apakah FinTech ini tidak menjalankan prosedur BI Checking.
Dibandingkan dengan pinjaman konvensional, pinjaman online tanpa BI Checking lebih mungkin diperoleh. Pemberi pinjaman online biasanya memakai teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk menggantikan pengecekan itu dalam proses penilaian kredit, alhasil prosesnya pun jauh lebih cepat.